Lebih lanjut Hari menjelaskan dalam Gerakan Pangan Murah (GPM) ini menawarkan berbagai komoditas pangan yang berkualitas dengan harga terjangkau dan dibawah harga pasaran yang di luar.
Adapun komoditas pangan yang ditawarkan pada gerakan pangan murah ini adalah komoditas pembentuk inflasi (volatile foods) seperti beras, cabai rawit, telur ayam, daging ayam, gula pasir, minyak goreng, ikan dan berbagai sayuran hasil produksi poktan/gapoktan binaan serta berbagai produk olahan pangan.
"Kami berharap melalui kegiatan bazar murah ini dapat menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan pokok strategis termasuk mewujudkan keterjangkauan pangan bagi masyarakat," harapnya.
Pihaknya tak ketinggalan juga menyampaikan terima kasih yang sebesar - besarnya kepada Perum Bulog Cabang Tulungagung yang telah menyediakan komoditas beras SPHP, PG Mojopanggung ya ang menyediakan gula pasir, Dinas Perikanan melalui kelompok binaannya yang menyediakan berbagai komoditas ikan, dan Dinas Peternakan yang telah menyediakan komoditas telur ayam dan daging ayam, serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan dengan IKM/UMKM olahan pangan juga LUPM binaan DKP dengan berbagai komoditas sayurnya.
"Sekali lagi, kami ucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu terlaksananya kegiatan ini, semoga dapat bermanfaat bagi warga masyarakat Tenggarejo dan sekitarnya," ucapnya.Sementara itu, Kades Tenggarejo, Mujito juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemkab Tulungagung yang melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Dinas serta instansi terkait lainnya yang telah membantu masyarakat dalam mendapatkan bahan pangan pokok murah melalui Gerakan Pangan Murah di wilayahnya.
"Alhamdulillah, dengan diadakannya GPM ini warga masyarakat kami bisa mendapatkan berbagai macam bahan pokok dengan harga yang terjangkau. Kami atas nama warga masyarakat Tenggarejo mengucapkan terima kasih kepada Dinas Ketahanan Pangan dan Dinas terkait lainnya yang telah menyelenggarakan GPM ini. Semoga kegiatan bisa bermanfaat bagi kita semua," tuturnya.
Editor : Arya Rajo Sampono