KONGKRITJATIM.COM - Indonesia dikenal dengan keindahan alamnya yang memukau, dan Jawa Timur khususnya memiliki deretan air terjun yang menakjubkan.
Setiap air terjun menawarkan pesona tersendiri yang patut untuk dijelajahi.
Dilansir dari Kanal Youtube JF Adventure pada Senin, 21 Oktober 2024, mari simak 5 air Terjun Terindah di Jawa Timur:
1. Air Terjun Dolo
Air Terjun Dolo, terletak di Kabupaten Kediri, adalah salah satu destinasi wisata alam yang mempesona, menawarkan keindahan alam yang menakjubkan dan suasana yang menyegarkan.
Dengan ketinggian mencapai 125 meter, air terjun ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung yang ingin merasakan keajaiban alam.
Hanya berjarak sekitar satu jam perjalanan dari pusat Kota Kediri, akses menuju Air Terjun Dolo cukup mudah.Namun, untuk mencapai lokasi air terjun, Sobat harus bersiap-siap menuruni ratusan anak tangga yang terbuat dari batu.
Meskipun perjalanan ini mungkin sedikit melelahkan, setiap langkah menuju ke bawah akan disuguhkan dengan suara gemuruh air yang semakin mendekat dan pemandangan hijau yang memanjakan mata.
Sesampainya di bawah, Sobat akan disambut oleh panorama yang luar biasa.
Editor : HERAWATI ELNURSumber : Youtube JF Adventure