Bantul Makin Hits! 5 Destinasi Wisata yang Bisa Dikunjungi di Bantul Jogja Saat Liburan Idul Adha 2024

×

Bantul Makin Hits! 5 Destinasi Wisata yang Bisa Dikunjungi di Bantul Jogja Saat Liburan Idul Adha 2024

Bagikan berita
Bantul Makin Hits! 5 Destinasi Wisata yang Bisa Dikunjungi di Bantul Jogja Saat Liburan Idul Adha 2024 (Foto: Dok.Istimewa)
Bantul Makin Hits! 5 Destinasi Wisata yang Bisa Dikunjungi di Bantul Jogja Saat Liburan Idul Adha 2024 (Foto: Dok.Istimewa)

KONGKRITJATIM.COM - Menghabiskan masa liburan Idul Adha 2024 dengan mengunjungi Bantul adalah pilihan yang tepat bagi para wisatawan yang ingin merayakan momen spesial.

Dikelilingi oleh keindahan alam dan kekayaan budaya, Bantul menjadi destinasi yang menarik bagi mereka yang mencari petualangan seru dan ketenangan sekaligus dalam liburan mereka.

Berikut 5 destinasi wisata populer Bantul yang wajib dikunjungi saat Liburan Idul Adha 2024.

5 Destinasi Wisata Baru di Bantul Jogja

1. Lemah Rubuh

Berjarak sekitar 24 km dari pusat kota, Lemah Rubuh adalah atraksi wisata menarik yang bisa Sobat kunjungi ketika berkunjung ke Jogja.

Berlokasi di Kecamatan Imogiri, harga tiket masuk kesini sangat murah, yaitu Rp 5000 saja.

Di sini, Sobat bisa melakukan di berbagai spot foto yang menarik dan pastinya Instagramable.

Dengan pondok-pondok mungil beratap bulat dan suasana sungai yang menenangkan membuat liburan semakin menyenangkan dan menarik.

2. Kebun Bunga Matahari

Jika Bandung punya kebun bunga Matahari di atas Mall, lain halnya dengan Bantul yang punya kebun bunga Matahari yang terbentang sepanjang Jalur Jalan Lintas Selatan Jogja.

Wisata Jogja ini menawarkan berbagai keindahan wisata Bantul dengan mudah.

Tempat yang awalnya menjadi penahan angin bagi masyarakat sekitar, kini menjadi destinasi wisata yang menarik berkat pesona bunga mataharinya yang menarik para wisatawan.

Editor : Hamdan Nabil
Sumber : Dilansir dari berbagai sumber
Bagikan

Berita Terkait
Terkini