Polres Tulungagung Terima Penghargaan dari Dirjen Perbendaharaan Kemenkeu

×

Polres Tulungagung Terima Penghargaan dari Dirjen Perbendaharaan Kemenkeu

Bagikan berita
Kapolres Tulungagung AKBP Teuku Arsya Khadafi (belakang no 2 dari kiri) foto bersama dengan Kapolri usai menerima penghargaan bersama Kapolres lainnya
Kapolres Tulungagung AKBP Teuku Arsya Khadafi (belakang no 2 dari kiri) foto bersama dengan Kapolri usai menerima penghargaan bersama Kapolres lainnya

KONGKRIT.COM - Polres Tulungagung kembali meraih penghargaan. Kali ini penghargaan diterima dari Direktorat Jenderal (Dirjen) Perbendaharaan Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Kasi Humas Polres Tulungagung IPTU Mujiatno mengatakan, penghargaan diberikan langsung oleh Bapak Kapolri kepada bapak Kapolres Tulungagung, hari ini saat kegiatan pembukaan Rakernis Puskeu.

“Kali ini Polres Tulungagung mendapatkan predikat terbaik II capaian Nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Tahun 2023 Tingkat satuan Kerja Kategori Pagu Besar Lingkup Polri," terang Kasi Humas, Senin (03/06/2024).

Mujiatno juga menjelaskan, beberapa hari yang lalu pada saat Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila yang di selenggarakan di Mapolda Jatim tanggal 1 Juni 2024, Kapolres Tulungagung juga menerima penghargaan dari Kapolda Jatim. Yang mana penghargaan diberikan kepada Polres Tulungagung atas keberhasilannya mengungkap kasus Narkoba.

"Penghargaan diberikan atas keberhasilan Polres Tulungagung mengungkap sopir Bus yang kedapatan membawa Narkoba. Sehingga hal itu bisa mencegah terjadinya laka lantas dan menyelamatkan nyawa penumpang saat mudik lebaran lalu," jelasnya.

"Selain itu pada waktu bersamaan Polres Tulungagung juga menerima penghargaan atas prestasi juara 2 Kyorugi Putra TNI-Polri U-74 pada kejuaraan Taekwondo Garuda Bhayangkara Presisi tingkat Nasional atau Kapolri Cup 5," tutupnya.

Editor : Arya Rajo Sampono
Bagikan

Berita Terkait
Terkini