Gempa Bumi Mengguncang Malang dan Pacitan pada Selasa Pagi, Tidak Memicu Tsunami

×

Gempa Bumi Mengguncang Malang dan Pacitan pada Selasa Pagi, Tidak Memicu Tsunami

Bagikan berita
Gempa Bumi Mengguncang Malang dan Pacitan pada Selasa Pagi, Tidak Memicu Tsunami. (Foto : Dok.Istimewa)
Gempa Bumi Mengguncang Malang dan Pacitan pada Selasa Pagi, Tidak Memicu Tsunami. (Foto : Dok.Istimewa)

KONGKRITJATIM.COM -Selasa 21 Mei 2024 dua gempa bumi melanda wilayah Jawa Timur.

Kedua gempa tersebut terjadi pada dini hari dan pagi hari, namun tidak ada ancaman tsunami yang ditimbulkan.

Gempa pertama berkekuatan magnitudo 5,3 terjadi di Malang sekitar pukul 02.42 WIB.

Pusat gempa berada 127 km di tenggara Kabupaten Malang dengan kedalaman 10 km.

"Gempa Mag: 5,3 (127 km Tenggara KAB-MALANG-JATIM)," tulis BMKG melalui akun X pada Selasa 21 Mei 2024.

Selanjutnya, pada pukul 05.18 WIB, gempa kedua berkekuatan magnitudo 4,0 mengguncang Kabupaten Pacitan.

Lokasi gempa berada 45 km barat daya Pacitan dengan kedalaman 50 km.

"Gempa Mag: 4,0 (45 km barat daya PACITAN-JATIM)," tulis BMKG di akun X.

BMKG mencatat bahwa gempa yang terjadi di Pacitan memiliki titik koordinat 8,48 lintang selatan dan 110,83 bujur timur.

Informasi awal mengenai gempa ini disampaikan dengan cepat, sehingga data yang diperoleh bisa mengalami perubahan setelah pengolahan lebih lanjut.

Editor : Devi Irmayani Saiser
Sumber : BMKG
Bagikan

Berita Terkait
Terkini